Harga Tiket Masuk Pantai Tamban Malang Terbaru 2018 dan Lokasinya

Harga Tiket Masuk Pantai Tamban Malang Terbaru 2018 dan Lokasinya. Nah kini admin dari wisata joss akan memberikan info harga tiket masuk pantai tamban yang beralamatkan di dusun tambak rejo sumbermanjing kabupaten malang. Panta ini merupakan kampung nelayan seperti yang ada di pantai sendang biru yang menghasilkan banyak tangkapan ikan yang biasa kita konsumsi.

Nah pantai tamban ini merupakan salah satu pantai yang sangat keren dan banyak sekali penjual ikan yang berada di pantai tamban ini, selain itu anda juga bisa menikmati berbagai macam olahan kuliner dengan bahan utama ikan yang super lezat dan maknyus. Pantai ini berada di pesisir selatan samudera Indonesia yang tepatnya berada di Dusun Tambak Rejo, Tambak Rejo, Kecamatan Sumber Manjing Wetan Kabupaten Malang Jawa Timur Indonesia.

Foto Keren Pantai Tamban Malang :


Yang perlu kita ketahui pantai ini masih satu kawasan dengan pantai sendang biru karena jaraknya hanya kurang lebih 5 km saja. Pantai tamban ini juga bisa kita gunakan untuk bermain air dibibir pantai, tapi harus selalu waspada ya saat di pantai tamban ini. Nah bagi anda yang mempunyai hobi memancing anda bisa memancing di daerah pantai tamban ini, wah keren banget kan.

Untuk rute perjalanan menuju pantai tamban ini sangat mudah kok, anda bisa menggunakan jalur yang akan menuju pantai sendang biru yang sangat terkenal itu, atau bisa menggunakan rute perjalanan pada google map yang sudah saya sediakan di bawah ini.

Harga Tiket Masuk (HTM) Pantai Tamban Kabupaten Malang :
  • Harga Tiket Masuk Pantai Tamban - Rp. 10.000
  • Naik Perahu Rp. 100.000 - Rp. 300.000
  • Fasilitas sudah lengkap
  • Tersedia juga warung yang menyajikan makanan kuliner ikan yang sangat enak dan lezat
Peta Google Pantai Tamban Malang :


Demikian info lengkap harga tiket masuk pantai tamban kabupaten malang yang tepatnya berada di dusun tambakrejo sumbermanjing kabupaten malang. Jangan lupa untuk melihat info pantai di malang lainnya yang juga tak kalah keren dan menarik.
Adi Pringgo Yunanto
Adi Pringgo Yunanto Seorang pemuda dusun yang bekerja sebagai freelance Digital Marketing, Kritik, Saran atau Kerjasama Hubungi 085316166148 (WhatsApp-Chat Only) Terimakasih !

Tidak ada komentar untuk "Harga Tiket Masuk Pantai Tamban Malang Terbaru 2018 dan Lokasinya"